Indonesia Ditekuk Australia 0-1
Brisbane - Indonesia yang sudah masuk kotak menutup kualifikasi Piala Asia dengan kekalahan. Melawat ke Australia, 'Merah-Putih' ditekuk 0-1 lewat gol tunggal Mark Milligan yang meloloskan Socceroos.
Dengan hasil ini Australia berhasil meraih tiket ke putaran final Piala Asia 2011. Namun apakah mereka bakal berstatus sebagai juara grup B atau tidak akan ditentukan dari laga yang Oman versus Kuwait yang baru berlangsung beberapa jam lagi.
Saat ini Australia mengumpulkan 11 poin dari enam kali berlaga. Sedangkan di belakangnya terdapat Kuwait dengan delapan poin, dan Oman dengan tujuh angka.
Sedangkan kekalahan Indonesia 'hanya' menembah penderitaan Indonesia karena sebelum ini mereka telah masuk kotak. 'Merah-Putih' mengumpulkan tiga angka dari enam kali berlaga hasil tiga kali seri, tiga kali kalah dan tanpa sekali pun mendulang kemenangan.
Jalannya pertandingan
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Suncord Stadium , Brisbane, Rabu (3/3/2010) sore WIB tersebut pelatih Benny Dollo tidak banyak membuat perubahan dari komposisi yang biasa diterapkannya.
Indonesia menggunakan formasi 3-5-2 dengan mengandalkan trio Maman Abdurahman, Charis Yulianto dan Nova Arianto di barisan belakang. Sedangkan di lini depan, Bampang Pamungkas berduet dengan Budi Sudarsono.
Australia mengambil inisiatif serangan sejak menit awal. Tuan rumah mengurung pertahanan Indonesia dengan variasi umpan pendek mendatar dan bola lambung.
Sedangkan Ponaryo cs yang lebih banyak berkumpul di lapangan sendiri bermain cukup efektif di awal laga, mengingat Australia memiliki kelebihan postur tubuh. Indonesia lebih banyak mengandalkan serangan balik cepat.
Serangan Australia lebih banyak dari sisi kanan pertahanan Indonesia yang ditempati oleh Ismed Sofyan. Umpan silang dari sisi tersebut berulang kali memaksa kubu Indonesia berdebar-debar.
Indonesia yang melancarkan serangan seporadis karena begitu cepat kehilangan bola mendapat peluang melalui tendangan Budi yang masih lemah. Kerjasama satu dua antara Budi dan Bambang juga masih dapat digagalkan.
Markus membuat penyelamatan dengan menyergap umpan silang yang tepat mengarah ke Joshua Kennedy. Tendangan jarak jauh Luke Wilshire beberapa menit kemudian juga dapat dihentikannya.
Pertahanan kokoh Indonesia akhirnya bobol juga. Berawal dari situasi bola mati di menit 42, Markus kurang cepat dalam menangkap bola yang sudah mengarah ke kedua tangannya. Alhasil Mark Milligan berhasil mencuri bola dan menanduknya.
Bola lantas membentur mistar gawang sebelah kanan. Culligan yang langsung bergerak untuk mengejar bola liar tersebut melepaskan tendangan kaki kiri dari sudut sempit. Sedangkan Markus gagal untuk menutupi kesalahannya di pergerakan awal. Skor 1-0 untuk Australia.
Di babak kedua, Indonesia tetap saja masih banyak ditekan. Masuknya Eka Ramdani menggantikan Firman Utina tidak banyak memberi variasi serangan bagi tim tamu yang cukup mudah kehilangan bola.
Serangan melalui umpan silang masih diterapkan Australia yang unggul dalam postur. Jika di babak pertama, sisi kiri serangan mereka cukup aktif, di babak kedua sisi sebelah kanan seperti tak mau kalah.
Markus berhasil membuat penyelamatan dari tendangan keras Jason Culina di menit 70. Peluang matang yang didapat Kennedy melalui kepalanya juga masih melenceng tipis beberapa menit kemudian.
( fjp / din )
Wednesday, March 3, 2010
Indonesia ditekuk Australia 0-1
We are back B-)
Copyright © 2010 beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.
Copyright © 2010 Beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
0 Komentar:
Post a Comment
Silakan isi box komentar