::Khrisna Prasetya::
Pelatih Persipura Jayapura Jacksen F Tiago mengaku bersyukur atas kemenangan 2-0 yang baru saja diperoleh skuad timnya dari Cangchun Yatai FC di ajang Liga Champions (LCA) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (28/4).
Menurut Jacksen, kemenangan yang diperoleh tersebut wajar disyukuri, karena Persipura akhirnya bisa mendapat tiga poin setelah selalu kalah pada lima pertandingan yang telah dilakoni.
"Ini benar-benar hasil yang bagus dan patut kami syukuri. Terlebih dengan materi pemain muda yang kami tampilkan dan ternyata bisa berbuat banyak," kata Jacksen sumringah kepada wartawan usai laga.
Ditambahkan, semula pihaknya sudah melepas laga di Liga Champions Asia karena memang peluang untuk melaju ke babak berikut sudah tertutup. Hanya saja, karena tidak ingin terus-terusan mengalami kekalahan, pihaknya bertekad meraih kemenangan dan ternyata bisa diperoleh.
Pada kesempatan yang sama, pelatih asal Brasil ini memuji penampilan kiper Jandri Pitoy, atas suksesnya menggagalkan dua kesempatan penalti yang didapat Changchun, sehingga tim tamu gagal menyarangkan gol dan harus menerima kekalahan.
sumber Goal
Thursday, April 29, 2010
Tekuk Changchun, Persipura Bersyukur
We are back B-)
Copyright © 2010 beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.

Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.
Copyright © 2010 Beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
0 Komentar:
Post a Comment
Silakan isi box komentar