Akhirnya sebanyak 16 pemain telah resmi dikontrak oleh Persib bandung untuk menghadapi kompetisi nasional musim depan. Para pemain ini telah resmi menandatangani perjanjian hitam di atas putih dengan tim Maung Bandung. Acara penandatanganan kontrak ini dilakukan pada hari Rabu, 8 September 2010 di Hotel Savoy Homann Bandung.
Para pemain yang menanda tangani kontrak malam tadi adalah: Cecep Supriatna, Yudi Choerudin, Baihakki Khaizan, Isnan Ali, Gilang Angga, Wildansyah, Hariono, Siswanto, Munadi, Dias Angga, Jejen Zaenal Abidin, Rendi Saputra, M Agung, Atep, Airlangga Sucipto, dan Rahmat Affandi.
Empat pemain yang kebetulan merupakan pemain yang mengikuti pelatnas tim nasional Indonesia yaitu: Markus Maulana, Nova Arianto, Maman Abdurahman, dan Eka Ramdani, belum membubuhkan tanda tangannya. Markus, Nova, dan Maman sudah mudik ke kampung halamannya pasca mengikuti pelatnas. Sedangkan Eka mempunyai jadwal lain yang tidak bisa ditinggalkan. Namun keempatnya sudah pasti akan kembali berbaju biru musim depan.
Khusus duet Christian Gonzales dan Pablo Frances, ternyata kedua pemain ini sudah dikontrak pada hari sebelumnya, Selasa 7 September 2010.
Dengan demikian sampai sejauh ini, Persib Bandung sudah dihuni sebanyak 22 pemain. Dan rencananya, pelatih dan manajemen akan mencari beberapa pemain lagi, untuk mengisi kekosongan di beberapa posisi, termasuk jatah 1 pemain asing dan 1 pemain Asia.(simamaung)
Saturday, September 11, 2010
18 Pemain Resmi DIkontrak
We are back B-)
Copyright © 2010 beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.
Copyright © 2010 Beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
0 Komentar:
Post a Comment
Silakan isi box komentar