Pasang Iklan di Sini

Thursday, May 6, 2010

Komdis Bahan Upper Cut Budi

::Khrisna Prasetya::

Sudah jatuh tertimpa tangga. Itulah nasib yang tengah dialami striker Persib, Budi Sudarsono. Ketika ancaman pemecatan dari manajemen klub Persib semakin kencang, ia pun harus berurusan dengan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI yang mempermasalahkan pukulan upper cut-nya ke wajah bek Persitara Jakarta Utara, Ledi Utomo, di Stadion Soemantri Brodjonegoro Jakarta, 24 April lalu.

Akibat insiden yang mengakibatkan kartu merah buatnya itu, Budi harus memenuhi panggilan Komdis PSSI, Jumat (7/5). "Ya, Budi memang dipanggil Komdis PSSI. Surat panggilannya sudah kita terima. Dia harus menghadiri sidang Komdis pada hari Jumat (7/5)," kata Manajer Persib, H. Umuh Muchtar usai acara silaturahmi dengan Wali Kota Bandung, H. Dada Rosada di Balai Kota, Rabu (5/5).

Jika sanksi Komdis PSSI belum diketahui, Umuh kembali menegaskan, Persib tetap sedang mempertimbangkan pemecatan Budi, meski masa kontraknya belum berakhir. Usai menyaksikan sesi latihan pagi di Stadion Siliwangi, Umuh menegaskan, beberapa tindakan indisipliner Budi membuat kesabarannya habis.

"Sekarang kita tengah mempelajari berbagai hal menyangkut masalah hukumnya jika kita akan memberhentikan Budi. Meski sudah meminta maaf lewat SMS, kesabaran saya sudah habis. Sebab, ini bukan tindakan indisipliner pertama yang dilakukannya," ujar Umuh.

Ke Tarakan

Hingga Rabu (5/5), Umuh mengaku belum bisa berbicara langsung dengan Budi, sekalipun melalui telepon seluler. Hanya saja, katanya, melalui pesan singkat, Budi sudah menyampaikan permintaan maaf. Meski demikian, permintaan maaf Budi itu sama sekali tidak akan menggugurkan ancaman sanksi terhadapnya.

Dalam kesempatan itu, Umuh juga menginformasikan, Budi ternyata berangkat ke Tarakan, Kalimantan Timur bersama istrinya, usai laga melawan Persitara. "Awalnya dia enggak ngaku. Tapi setelah didesak, dia akhirnya mengaku berangkat ke Tarakan sama istrinya untuk memenuhi undangan Raja Tarakan. Katanya, istrinya itu punya hubungan kerabat dengan Raja Tarakan," kata Umuh sambil memperlihatkan pesan singkat yang diterimanya dari Budi.


sumber: Gala

0 Komentar:

Post a Comment

Silakan isi box komentar

We are back B-)


Copyright © 2010 beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.

Profil/Biodata

Markus--Nova-Satoshi (Mantan pemaen)-Atep-Gilang-Munadi-Gonzalez-Airlangga-

Pengunjung Hari Ini


Copyright © 2010 Beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.