Pasang Iklan di Sini

Tuesday, April 27, 2010

Laga Persib di Siliwangi, Panpel Diminta Siapkan Big Screen

Panitia pelaksana (panpel) pertandingan Persib diminta menyiapkan big screen (layar lebar) jika laga kandang jadi digelar di Stadion Siliwangi. Menurut Sekretaris Panpel Budhi Bram, pihaknya mengajuka 3 lokasi yang akan dipasangi big screen.

"Big screen itu sudah kewajiban kalau laga kandang digelar di Stadion Siliwangi. Kita mengajukan tempat di Lapangan Tegallega, Pajajaran, Stadion Persib," kata Budhi saat dihubungi wartawan, Senin (26/4/2010).

Budhi menambahkan, untuk setiap laga Persib di Stadion Siliwangi, pihaknya menyiapkan 18 ribu tiket. Hal tersebut berdasarkan kapasitas stadion yang mampu menampung 20 ribu penonton.

"Kalau kapasitas 20 ribu penonton, kita siapkan tiket 18 ribu. Ini berdasarkan jumlah kapasitas dikurangi 10 persen," kata Budhi Bram.

Sebelumnya Manajer Persib Bandung H Umuh Muchtar meminta kerelaan Polwiltabes Bandung dan wali kota agar memberikan izin penggunaan Stadion Siliwangi.

"Buat partai kandang, ke depan kita minta kerelaan Polwiltabes dan Wali Kota (terkait penggunaan Stadion Siliwangi)," kata Umuh.

Umuh mengatakan, pada laga kandang bulai Mei mendatang, Persib dipastikan tak bisa lagi memakai Stadion Si Jalak Harupat karena sedang direnovasi.

(Khrisna)
Sumber: Okezone

0 Komentar:

Post a Comment

Silakan isi box komentar

We are back B-)


Copyright © 2010 beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.

Profil/Biodata

Markus--Nova-Satoshi (Mantan pemaen)-Atep-Gilang-Munadi-Gonzalez-Airlangga-

Pengunjung Hari Ini


Copyright © 2010 Beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.