Pasang Iklan di Sini

Tuesday, May 4, 2010

Maung Bandung dan Viking Club Siap Bantu Korban

::Khrisna Prasetya::

Manajemen Persib Bandung berencana memberikan santunan bagi para bobotoh yang mengalami kecelakaan baik sebelum mapun setelah menyaksikan laga kontra Persipura Jayapura, di stadion Siliwangi, Kota Bandung, Minggu (2/5/2010).

Seperti diketahui, 19 remaja dari Kampung Ciwiru, Desa Cikumpai, Kecamatan Cempaka, Purwakarta, nekat berangkat ke Bandung untuk melihat laga Persib vs Persipura. Ditengah jalan mereka mengalami kecelakaan jatuh dari kereta api.

Mereka mengalami luka-luka dan kini ada yang dirawat di RS Santosa Internasional Bandung. Beberapa juga dirawat di Purwakarta.

Direktur utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar mengakui, dirinya sudah meminta stafnya untuk mencari tahu jumlah pasti seluruh korban dalam kecelakaan kereta api yang memakan korban dua orang bobotoh meninggal dan belasan lainnya luka-luka.

"Kita turut prihati dan rencananya kita akan beri santunan terutama kepada yang meninggal. Kita harap ini akan meringankan beban mereka," ungkap Umuh, Senin (3/5/2010).

Bukan hanya itu, manajemen juga berencana menjenguk para korban. Umuh menyatakan, jika memungkinkan, beberapa pemain pun akan diajak menjenguk para korban luka-luka yang masih dirawat di rumah sakit atau kelurga korban yang sudah meninggal.

Dengan peristiwa ini, manajemen Persib mengimbau kepada para bobotoh yang berada di luar Kota Bandung agar bisa menahan diri tidak perlu datang langsung ke stadion.

"Tapi kalau memang mau menonton, harap berhati-hati di jalan. Misalnya naik kereta sesuai aturan dan membeli tiket sehingga bisa duduk aman dan nyaman. Jangan memaksa naik ke atas gerbong sebagai penumpang gelap," bebernya.

Selain manajemen Persib, Viking Persib Club juga menyatakan diri siap menanggung seluruh biaya pengobatan para bobotoh yang mengalami kecelakaan. Hal ini merupakan bentuk kepedulian Viking kepada para anggotanya.

Panglima Viking Ayi Beutik mengaku, keluarga korban tidak perlu khawatir soal biaya pengobatan. Sebab, pihaknya akan mencarikan dana bagi pengobatan korban.

"Kita prihatin atas kejadian ini. Kita berharap tidak terulang. Kita akan tanggung seluruh biaya pengobatan mereka hingga sembuh," ujar Ayi.

sumber Okezone 

0 Komentar:

Post a Comment

Silakan isi box komentar

We are back B-)


Copyright © 2010 beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.
Setiap materi dalam Situs ini boleh Anda kutip, sepanjang Anda mengikuti ketentuan Creative Common Attribution-NonCommercial-ShareAlike 2.0.

Profil/Biodata

Markus--Nova-Satoshi (Mantan pemaen)-Atep-Gilang-Munadi-Gonzalez-Airlangga-

Pengunjung Hari Ini


Copyright © 2010 Beritabobotoh.blogspot.com. All Rights Reserved.